Monday, September 24, 2018

Barcelona ditahan imbang 2-2 saat menjamu Girona

Memasuki jornada ke-5 kompetisi Liga Spanyol La Liga dini hari tadi tanggal 23 September 2018 telah mempertemukan antara klub Barcelona melawan Girona yang digelar di Camp Nou Stadium markas besar Barcelona. Pada Jornada kelima ini Barcelona gagal mengamankan tiga poin penuh setelah dipaksa bermain imbang 2-2 saat menjamu klub Girona, Blaugrana hanya mampu meraih satu poin dipekan ini dan tetap berada di peringkat puncak klasemen La Liga dengan selisih dua gol saja dengan klub rivalnya yatu Real Madrid. Girona yang juga tengah berambisi untuk bisa menduduki peringkat empat besar harus pupus meraih tiga poin dipekan ini setelah ditahan imbang 2-2 saat bertandang ke markas Barcelona, hasil imbang membuat Girona harus menduduki peringkat keenam klasemen La Liga pada pekan ini.

Pertandingan babak pertama antara Barcelona melawan Girona dimulai selaku tuan rumah Barcelona terlebih dahulu bermain dengan tempo yang cepat dan juga aggresif menyerang lini pertahanan dari Girona untuk bisa mencuri angka terlebih dahulu di awal babak pertama. Barisan pertahanan Girona dibuat kewalahan menahan serangan yang datang dari tuan rumah Barcelona, namun sayangnya peluang demi peluang yang tercipta masih belum membuahkan hasil. Memasuki menit ke-19 Barcelona baru bisa mencuri angka pertama lewat gol dari Lionel Messi yang memanfaatkan umpan terobosan dari Arturo Vidal membuat Blaugrana unggul satu angka terlebih dahulu dari Girona. Tertinggal satu angka dari Barcelona membuat Girona harus berusaha lebih ekstra lagi membangun serangan menyerang lini pertahanan dari Barcelona untuk bisa menyamakan kedudukan, namun Girona menghadapi hambatan besar dimana kokohnya barisan pertahanan dari Barcelona membuat Girona kesulitan mencuri angka. Pada menit ke-35 Barcelona dipaksa harus bermain dengan 10 pemain setelah wasit mengeluarkan kartu merah untuk Clement Lenglet yang dinilai sengaja melakukan pelanggaran keras terhadap Pere Pons, bermain dengan 10 pemain tentu membuat tuan rumah Barcelona sulit untuk bisa mencuri angka dimana harus bermain lebih bertahan. Sebelum pertandingan babak pertama usai pada menit ke-45 Girona berhasil menyamakan kedudukan lewat gol dari Cristhian Stuani yang memanfaatkan umpan terobosan dari Aday membuat pertandingan menjadi imbang 1-1.

Setelah turun minum pertandingan babak kedua antara Barcelona melawan Girona kembali dimulai, pada awal babak kedua kali ini Girona bermain terlebih dahulu dengan tempo yang cepat dan juga aggresif menyerang lini pertahanan dari Barcelona untuk bisa mencuri angka kedua di awal babak kedua. Girona memanfaatkan keadaan tuan rumah Barcelona yang harus bermain dengan 10 pemain, tuan rumah Barcelona dipaksa bermain bertahan di babak kedua dimana Girona lebih menguasai jalannya pertandingan. Memasuki menit ke-51 Girona berhasil unggul satu angka dari Barcelona lewat gol dari Crishtian Stuani membuat Girona unggul satu angka dari Barcelona di awal babak kedua, Barcelona yang bermain dengan 10 pemain dan tertinggal satu angka berusaha membangun serangan kembali menyerang lini pertahanan dari Girona untuk bisa menyamakan kedudukan. Serangan-serangan yang datang ke jantung pertahanan Girona mampu ditahan barisan pertahanan Girona sehingga membuat Barcelona kesulitan mencuri angka. Memasuki menit ke-63 Barcelona baru bisa menyamakan kedudukan lewat gol sundulan Gerard Pique membuat kedudukan menjadi imbang 2-2, selaku tuan rumah walaupun bermain dengan 10 pemain Barcelona tetap menguasai jalannya pertandingan di babak kedua menyerang lini pertahanan dari Girona untuk bisa mencuri angka ketiga. Hingga pertandingan babak kedua antara Barcelona melawan Girona berakhir, skor akhir pertandingan berakhir dengan skor imbang 2-2.

(R)™



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment