Tuesday, December 26, 2017

Manchester United sementara harus tertinggal 0-2 dari tamunya Burnely.

Manchester United yang sangat difavortikan bisa meraih kemenangan pada pekan ke-20 nanti melawan Burnley dipastikan harus tertinggal 0-2 di babak pertama atas tamunya. Tuan rumah setan merah tak berkutik dengan 2 gol Burnley yang masing-masing dicetak oleh Ashley Barnes dan Steven Defour.

Dan tentu meski dipastikan harus menutup pertandingan di babak pertama dengan kekalahan yang membuat para fans mereka di Old Trafford sedikit mengeluh. United dipastikan tetap akan memainkan permainan terbagusnya demi bisa membalikkan kedudukan dan berhasil meraih kemenangan pada pekan ke-20 nanti demi bisa terus mencukur ketertinggalan poin dari sang rival Manchester City.

Manchester United yang harus tertinggal terlebih dahulu di awal pertandingan terus melakukan serangan. Meski begitu, anak asuhan Jose Mourinho tetap gagal memaksimalkan banyaknya peluang yang tercipta dan justru harus kembali kebobolan.

Pertandingan baru berjalan 3 menit, Burnley sudah berhasil mencetak gol lewat tendangan bebas yang diambil oleh Johann Berg Gudmundsson. Sang pemain berhasil memaksimalkan tendangan bebas setelah sebelumnya Marcus Rojo harus melanggar keras Defour di sisi kiri pertahanan Manchester United. Namun, tendangan sang pemain justru harus mengenai Kevin Long sebelum akhirnya disambar oleh Ashley Barnes.

Kebobolan langsung membuat permainan Manchester United semakin memanas. Namun, serangan yang dilakukan oleh Manchester United justru hampir saja berbuah fatal di menit ke-12 lewat Scott Arfield yang hampir saja berhasil menggandakan keunggulan Burnley lewat tendangan volinya. Namun, tendangan sang pemain masih bisa digagalkan oleh mistar gawang.

Luke Shaw yang kembali berhasil dipercaya oleh Jose Mourinho untuk menjadi starter berhasil mendapatkan peluang. Sang pemain berhasil melepaskan tendangan yang sangat keras dari luar kotak penalty. Namun, tendangan sang pemain masih bisa diantisipasi dengan sangat baik oleh kiper Burnley Nick Pope.

Tekanan yang dilakukan oleh United akhirnya terus mendapatkan beberapa tendangan sudut yang cukup merepotkan pertahanan Burnley. Tapi pertahanan yang cukup bagus berhasil membuat United harus kesulitan untuk bisa menembus pertahanan dari Burnley.

Terus melakukan serangan, United justru harus kembali kebobolan di menit ke-36 lewat Defour. Sang pemain berhasil mencetak gol setelah memaksimalkan tendangan bebas yang didapatkan olehnya. Defour pun tak menyianyiakan peluang dan langsung berhasil menggandakan keungulan Burnley menjadi 2-0.

Skor 0-2 pun menutup jalannya pertandingan babak pertama antara Manchester United melawan Burnley untuk keunggulan sementara bagi sang tamu Burnley.

 



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment