Saturday, January 30, 2016

Pemain Ini Memutuskan untuk Pensiun

365LIGA NEMANJA VIDIC

Usai mengakhiri perjanjian kontraknya dengan pihak klub Inter Milan, pemain sepakbola yang memiliki nama lengkap Nemanja Vidic tersebut membuat keputusan untuk pensiun dari dunia sepakbola.

“Saat ini adalah waktu yang tepat bagi saya untuk pensiun dari dunia sepakbola. Luka cedera yang melanda dalam beberapa musim belakangan ini merupakan alasan saya membuat keputusan ini,” ujar Vidic memberikan komentar kepada salah satu media berita setempat.

“Di sini, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pemain-pemain, staf klub, dan juga pelatih yang sudah pernah bekerja sama dengan saya. Dengan kesempatan ini, saya juga tidak lupa berterima kasih kepada seluruh pendukung yang selama ini terus mendukung saya,” lanjut pemain yang berasal dari Serbia tersebut.

Sang pemain mengumumkan dirinya pensiun pada tanggal 29 Januari 2016 yang lalu. Luka cedera yang selalu melanda lantas membuat mantan pemain Manchester United tersebut memutuskan untuk gantung sepatu.

Pemain tangguh ini telah tampil bermain sebanyak 28 kali serta selalu tampil sebagai pemain starter di musim pertamanya bersama pihak klub Inter. Akan tetapi, di musim selanjutnya, dia masih belum tampil sama sekali karena mengalami luka cedera di bagian punggung. Perjanjian kontrak sang pemain akhirnya juga diputus.

Sebelumnya, ia pun sempat memiliki masalah luka cedera lutut serta betis. Vidic bahkan sempat absen dalam 24 laga saat mendapatkan luka cedera lutut yang sangat parah di musim kompetisi 2011.

Sang pemain keluar dari lapangan usai membukukan 491 penampilan dalam tingkat klub. Pada tingkat Internasional, dirinya telah tampil bermain dalam 56 pertandingan bersama tim nasional Serbia.

Karier pemain yang memutuskan untuk pensiun itu sempat menanjak saat memperkuat The Red Devils. Dalam musim kompetisi 2006-2014, mantan pemain Red Star Belgrade tersebut sukses membawa United meraih lima gelar juara ajang kompetisi Premier League, satu trofi Liga Champions, dan juga 3 gelar ajang Piala Luiga.

 



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment