Friday, February 24, 2017

Peluang 3 besar di jornada 24 La Liga 2016-17

La Liga – Dua penghuni teratas La Liga akan menjalankan laga cukup berat dalam lanjutan jadwal pertandingan di jornada ke 24, Real Madrid dengan total perolehan nilai 52 point menguasai puncak klasemen sementara dengan sisa 1 pertandingan tunda akan bertamu kemarkas Villarreal (posisi 6/39 point), kemudian Barcelona diposisi runner-up dengan 51 point akan bertandang ke Vicente Calderon hadapi squad Los Colchoneros (posisi 4/45 point).

Bicara kans keduanya memiliki peluang cukup menjanjikan untuk memenangkan pertandingan, Blaugrana memiliki catatan lebih apik dari 10 pertemuan terakhir dengan Atletico Madrid disegala ajang persaingan, dimana mereka memimpin dengan kemenangan 7 kali sedang armada Diego Simeone hanya memiliki catatan 1 kali kemenangan saja sementara sisa 2 laga lain berakhir dengan score sama kuat.

Sedang Real Madrid dalam catatan record pertemuan mereka dengan Villarreal di 10 pertemuan terakhir tercatat kalau Ronaldo dkk memenangkan untuk 5 kali sedang Villarreal hanya pernah memenangkan 1 kali saja dengan sisa 4 laga lainnya berakhir dengan kekuatan berimbang, kembali Real Madrid diperkirakan sangat berpeluang untuk memenangkan laga di Stadium El Madrigal.

Keduanya baik Barcelona atau pun Real Madrid pastinya akan menyiapkan kekuatan terbaik mereka untuk memetik angka penuh dalam pertandingan ini, sedikit lengah maka mereka akan kembali tergelincir ditangga klasemen dan tertinggal, diposisi 3 saat ini ada Sevilla yang juga siap mengintai untuk mencari celah menyerobot keatas, dipekan bersamaan Sevilla akan bertandang kekandang Real Betis.

Tanpa melihat hasil pertandingan kedua pesaing mereka Jorge Sampaoli juga mengintai angka penuh dalam laga derby sesama kota Seville ini, rekam jejak 10 pertandingan terakhir antara kedua tim unggulkan Sevilla yang mendominasi dengan 7 kali kemenangan sementara Real Betis Cuma pernah menang 1 kali dan sisa 2 pertandingan lainnya berakhir sama kuat.

Melihat perbandingan ketiga tim penghuni posisi teratas La Liga dan trek record dengan calon lawan mereka diperkirakan ketiga tim tersebut memiliki peluang besar untuk memetik 3 point kemenangan, dalam catatan saling mengejar Barcelona pernah menyalip Real Madrid ketika mereka memenangkan laga atas Alaves dengan score telak 0-6, lantas kemudian armada Zidane kembali menyalip beberapa jam kemudian usai kalahkan Osasuna 3-1.

Dipekan ini Sevilla dan Barcelona akan terlebih dahulu jalankan pertandingan, jika kemenangan didapat Barca hal serupa saling susul dipekan bersamaan kembali akan berlaku bagi klub dari Catalunya ini dengan Madrid, pertandingan di Vicente Calderon akan berlangsung 9 jam lebih awal dibanding pertandingan yang yang akan dilakoni Cristiano Ronaldo dkk.



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment