Tuesday, December 29, 2015

Tantangan untuk Leicester City dari pasukan Pellegrini

Barclay’s – Dua pertandingan berat dipenghujung tahun 2015 menjadi ujian berat bagi armada Claudio Ranieri, Liverpool dan Manchester City adalah dua klub yang akan menjadi penguji kelayakan The Foxes memimpin klasemen sementara Premiership, ujian pertama tak berjalan mulus dimana ketika dilaga Boxing Day mereka harus kehilangan point di Anfield Stadium dengan kekalahan score tipis 1-0.

Di King Power Stadium dini hari esok 30 december 2015 Pellegrini akan bertandang untuk mengincar tambahan 3 point kemenangan guna memperbaiki posisi mereka, namun disaat bersamaan The Foxes juga tentunya tak ingin mahkota mereka direbut The Gunners yang baru saja memenangkan laga atas Bournemouth 2-0 usai kehilangan point di laga Boxing Day saat bertandang ke St Marys Stadium markas Southampton dengan score telak 4-0.

Menyadari berbahayanya para pemain yang dimiliki The Foxes saat ini yakni Jamie Vardy, Riyad Mahrez, Marc Albrighton dan N’Golo Kante, pelatih asal Chile ini membeberkan kalau dirinya takkan mematok perhatian hanya kepada Jamie Vardy dan Riyad Mahrez yang dimusim ini sukses menjadi dua mesin goal menakutkan di Liga Utama Inggris bahkan hampir 75 persen perolehan goal Leicester City sepanjang musim ini adalah persembahan dari kedua pemain ini.

Jamie Vardy sejauh 18 pekan pertandingan berlalu sudah mengumpulkan 15 goal dengan 3 assist dan tercatat sebagai top scorer sementara Premier League, sedang Riyad Mahrez tak kalah seru ketika tercatat memberikan sumbangsih lebih untuk klubnya yakni 13 goal beserta 7 assistnya, total 28 goal dihasilkan dua pemain ini dari total 37 goal yang dihasilkan The Foxes semenjak musim kompetisi 2015-16 bergulir.

Pellegrini lebih konsen untuk merusak aliran dan kecepatan bola pasukan Ranieri yang selama ini menjadi kunci kesuksesan mereka, “Memang keduanya baik Jamie Vardy dan Riyad Mahrez bermain sama bagus dan berbahaya, satu-satunya cara untuk melumpuhkan mereka adalah merusak aliran bola, jadi saya rasa kunci untuk menjatuhkan mereka adalah mematikan asupan bola untuk kedua pemain tersebut” ungkap Pellegrini.

Diperkirakan Claudio Ranieri akan menurunkan squad terbaik mereka jelang pertandingan penting ini, saat ini mereka tertinggal 1 point dari Arsenal dan untuk menjaga posisi mereka dari kejaran The Gunners mereka harus memenangkan laga atas Manchester City, pertanyaannya adalah mampukah Jamie Vardy dan Riyad Mahrez menambah point kemenangan dilaga penghujung tahun ini.

Dikubu Citizen Vincent Kompany tampaknya tidak akan dipasangkan Pellegrini dalam barisan starter XI, Bacary Sagna, Eliaquim Mangala, Nicolas Otamendi dan Gael Clichy yang akan mengisi barisan pertahanan sementara Sergio Aguero akan menjadi striker tunggal dengan dibantu Kevin De Bruyne, David Silva, Yaya Toure, Raheem Sterling dan Fabian Delph dan Joe Hart disiapkan untuk mengisi posisi kiper.

Sedang Claudio Ranieri diperkirakan akan memasang dua striker Jamie Vardi dan Jose Leonardo Ulloa, sedangkan 4 pemain gelandang yang akan dimainkannya diperkirakan adalah Riyad Mahrez, N’gola Kante, Marc Albrighton, Andy King, mistar gawang akan dijaga Kasper Schmeichel sedang posisi bek diperkirakan akan diisi Wes Morgan, Robert Huth, Danny Simpson, Christian Fuchs.

Pasar taruhan online unggulkan Manchester City dengan memberikan vur sebesar 0,5 atau ½ bola kepada tuan rumah Leicester City, dari 9 rekam jejak pertemuan keduanya tercatat kalau Manchester City mendominasi dengan 5 kemenangan dan Leicester City hanya memiliki record 1 kali kemenangan saja dengan sisa 3 pertandingan lain berakhir seri.

Leicester City dalam 4 pertandingan terakhir kandang mereka tak terkalahkan dengan catatan 3 kemenangan dan 1 pertandingan berakhir imbang, sedangkan Manchester City dalam 4 pertandingan tandang terakhir mereka mencatat hasil buruk dengan 3 kekalahan dan 1 hasil pertandingan imbang, disarankan kepada para petaruh untuk menjagokan tuan rumah Leicester City, chance hasil pertandingan imbang sangat mendominasi untuk laga ini.

 

 

 

 

 



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment