Tuesday, November 29, 2016

Juventus tumbang di markas Genoa

Memasuki pekan ke-13 Liga Serie A itali mempertemukan sang juara klasemen Serie A yaitu Juventus yang bertandang ke markas Genoa di pekan ini tanggal 27 November 2017 di Stadio Luigi Ferraris. Pada pertandingan kali ini Juventus harus mengakui kekalahannya melawan Genoa dengan skor 3-1. Kekalahan Juventus dipekan ini merupakan keuntungan bagi klub AS Roma untuk dapat mengejar ketinggalan poin dari Juventus yang berbeda selisih 4 poin. Genoa yang pada pekan ini memenangkan pertandingan melawan Juventus juga menggeser posisi Inter Milan di pekan ini.

Pada awal babak pertama dimulai kedua klub Genoa dan Juventus sudah bermain dengan tempo yang cepat dan ketat. Sang tuan rumah Genoa mengejutkan Juventus dengan gol cepat di menit ke-2 awal babak pertama belum lama dimulai dengan memanfaatkan kesalahan dari lini belakang Juventus yaitu Bonucci yang melakukan kesalahan sehingga bola dapat dicuri oleh Rigoni dan langsung membawa bola mendekati gawang Juventus dan melesatkan tendangan namun masih bisa di tahan oleh kiper Buffon, namun bola masih berada di jangkauan dari pemain Genoa yaitu Giovanni Simeone yang langsung melesatkan tendangan yang tidak dapat diselamatkan oleh Buffon membuat sang tuan rumah unggul 1 angka di awal menit babak pertama membuat sang juara klasemen Serie A Juventus tertinggal terlebih dahulu. Di menit ke-13 kembali gawang Juventus harus kemasukan angka kedua bagi Genoa lewat gol yang tercipta dari sundulan Giovanni Simeone kembali yang memanfaatkan umpan lambung dari Darko Lazovic membuat Juventus tertinggal 2 angka dari sang tuan rumah. Dimenit ke 29 Genoa kembali menambah angka lewat gol bunuh diri dari Alex Sandro yang tidak sengaja memblok sundulan dari Luca Rigoni yang membuat bola masuk ke dalam gawang Juventus. Pertandingan babak pertama berakhir dengan skor sementara 3-1.

Setelah turun minum babak kedua dimulai Juventus yang tertinggal 3 angka dari sang tuan rumah bermain lebih agresif lagi untuk dapat menyamakan kedudukan pada babak kedua. Peluang demi peluang di dapati Juventus untuk menyamakan angka namun hingga memasuki menit ke-70 Juventus belum dapat mencuri angka dari sang tuan rumah Genoa. Pada menit ke-82 barulah Juventus dapat mencuri angka dari Genoa lewat gol yang tercipta oleh Miralem Pjanic yang memanfaatkan tendangan bebas dari luar kotak penalty. Pertandingan babak kedua memang lebih di dominasi oleh Juventus namun sang juara Klasemen Liga Serie A Juventus hanya mampu mencetak 1 angka pada pertandingan kali ini. hingga peluit panjang babak kedua menandakan berakhirnya pertandingan Juventus harus bertekuk lutut atas kekalahannya melawan Genoa dengan skor akhir 3-1.



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment