Monday, August 31, 2015

Hasil Lengkap Laga Pekan Keempat Liga Inggris

365liga

10 laga PEKAN KEEMPAT LIGA INGGRIS telah usai, dimana sejumlah hasil yang mengejutkan pun kembali terjadi pada pekan keempat ini, serta sejumlah tim papan atas juga kembali menampilkan performa buruk pada pekan keempat ini. Tim seperti Chelsea, Liverpool dan juga Manchester United juga harus mengalami kekalahan pada pekan keempat ini dan ini jelas membuat persaingan yang terjadi di awal musim ini menjadi lebih ketat dan seru. Sementara itu, City dan Arsenal merupakan dua tim besar yang berhasil memetik 3 poin penting di pekan keempat liga Inggris ini. Dengan begitu, maka persaingan yang terjadi di papan klasemen pun menjadi begitu ketat, bahkan beberapa tim papan tengah pun berhasil memberikan perlawanan hebat di awal musim ini.

Arsenal pada pekan keempat liga Inggris ini sukses mengalahkan Newcastle United dengan skor tipis 1-0. Sebenarnya pada laga tersebut Arsenal sempat unggul dalam jumlah pemain setelah pemain Newcastle mendapatkan kartu merah di awal babak pertama. Sayangnya performa apik yang ditunjukkan kiper dari Newcastle, Tim Krul, membuat Arsenal kesulitan untuk bisa mencetak gol. Tercatat Arsenal memiliki 9 tembakan ke arah gawang, namun tidak ada gol yang tercipta. Satu-satunya gol yang tercipta di laga tersebut bagi Arsenal pun merupakan gol bunuh diri dari Fabricio Coloccini di awal babak kedua. Melihat hasil tersebut, Arsenal memang harus mendatangkan penyerang baru, teringat dari 4 laga yang telah dilewati, lini depan memang menjadi titik lemah dari Arsenal di musim ini.

Chelsea harus menerima kekalahan dari Crystal Palace dengan skor 2-1 saat bermain di kandang sendiri. Hasil tersebut jelas membuat Chelsea kian terpuruk di papan bawah klasemen, dimana Chelsea kini pun harus puas menduduki posisi ke-13 klasemen liga Inggris. Pada laga tersebut, Chelsea memang terlihat masih belum bisa menampilkan performa terbaik mereka, baik di lini pertahanan maupun di lini depan mereka dan kondisi tersebut membuat mereka harus menerima kekalahan pahit dari Palace. Dengan begitu, Jose Mourinho memang harus bisa memberikan perubahan agar Chelsea bisa bersaing ketat dan menjaga peluang untuk mempertahankan gelar juara tersebut. Sementara itu, lewat kemenangan atas Chelsea, Palace pun berhasil menduduki posisi kedua klasemen liga Inggris sementara ini.

Liverpool juga harus mengalami nasib serupa seperti Chelsea pada pekan keempat liga Inggris ini, dimana mereka harus menerima kekalahan telak dari West Ham United dengan skor 3-0, padahal laga tersebut berlangsung di markas Liverpool, Anfield. Liverpool memang tampil buruk pada laga tersebut, dimana pertandingan yang baru berlangsung 30 menit, Liverpool pun sudah harus tertinggal 2 gol. Bahkan, Liverpool pun harus kehilangan 1 pemain setelah Philippe Coutinho menerima kartu merah di awal babak kedua. Meski di menit ke-79 West Ham juga harus kehilangan Mark Noble karena kartu merah, tetapi Liverpool memang tidak mampu memperkecil ketertinggal dan justru harus kembali kebobolan 1 gol di akhir laga tersebut. Kondisi tersebut pun membuat banyak pihak menilai Liverpool akan kembali terpuruk pada musim ini dan sulit bersaing ketat di papan atas klasemen.

Berbeda dengan tim besar lainnya, Manchester City berhasil melanjutkan performa apik mereka dan memetik kemenangan 2-0 atas Watford di pekan keempat liga Inggris ini. Kemenangan ini juga merupakan kemenangan keempat secara beruntun di musim ini dan City tetap mampu mencatat rekor sempurna di awal musim ini. Saat ini City pun berada di puncak klasemen dengan 12 poin dan dari empat laga yang telah dilewati City, mereka pun masih belum kebobolan 1 gol pun. Dengan begitu, City jelas memiliki peluang yang sangat besar untuk bisa menjadi juara liga Inggris musim ini, jika nantinya mereka mampu terus tampil konsisten dan menjaga performa apik mereka tersebut.

Selain Chelsea dan Liverpool yang menerima kekalahan di pekan keempat liga Inggris ini, Manchester United juga merupakan salah satu tim besar yang harus merasakan kekalahan di pekan keempat ini. Menghadapi Swansea memang bukanlah laga yang mudah bagi United, namun dengan kekuatan baru yang dimiliki oleh United, seharusnya mereka bisa memetik kemenangan. Sayangnya, United masih saja belum mampu tunjukkan performa terbaik mereka di awal musim ini dan kekalahan 2-1 di laga tersebut pun menjadi bukti United masih harus melakukan banyak perbaikan. Dengan begitu, United kini pun harus berada di posisi kelima klasemen dan memiliki jumlah poin yang sama dengan Arsenal yang berada di posisi keenam dan juga Liverpool yang berada di posisi ketujuh klasemen. Sedangkan Swansea yang berhasil unggul di laga ini berhasil naik ke posisi keempat klasemen dan memiliki poin yang sama dengan Leicester City di posisi ketiga.

BERIKUT HASIL LENGKAP LAGA PEKAN KEEMPAT LIGA INGGRIS:

Newcastle United vs Arsenal : 0-1
Bournemouth vs Leicester City : 1-1
Aston Villa vs Sunderland : 2-2
Chelsea vs Crystal Palace : 1-2
Liverpool vs West Ham United : 0-3
Manchester City vs Watford : 2-0
Stoke City vs West Bromwich Albion : 0-1
Tottenham Hotspur vs Everton : 0-0
Southampton vs Norwich City : 3-0
Swansea City vs Manchester United : 2-1



Agen Bola Terpercaya

No comments:

Post a Comment